Thursday, February 18, 2010

Tips memunculkan subtitle di Media Player Classic

Sebelum memutar movie, pastikan file movie.avi berada dalam satu folder dengan file subtitle dan samakan nama file-nya kecuali extensionnyaSelanjutnya, jalankan Media Player Classic. Arahkan mouse di tab "View ==> "Option", kemudian klik di tulisan "Output" (sebelah kiri). Pasa saat pertama menggunakan MPC, setting DirectShow Video ada pada "Overlay Mixer". Setting ini tidak bisa memunculkan subtitle, sehingga harus dipindah ke "VMR7 renderless"
Kemudian restart MPC

Setelah step di atas sudah diset, mainkan movienya. Subtitle biasanya langsung nongol kalau movie diklik lewat Windows explorer. Tetapi kalau lewat MPC (open files), kita masih perlu memanggil subtitle lewat "File" ==> "Load subtitle"

Meng-customize subtitle.
Apabila ditemui subtitle tidak sinkron dengan audio filmnya, masih bisa disinkronkan dengan cara:
- Pada saat movie masih berjalan dan subs sudah muncul, klik di "Play" => "Filters" => DirectVobSub (auto-loading version) => Properties
Akan muncul toolbar seperti gambar di bawah ini.
Klik tab "Timing". Di situ kita bisa mainan timing subtitle, apakah sub yang ada terlalu cepat, ataukah malah delay. Ikuti petunjuk di situ. Masukkan angka positif klo subsnya delay, atau masukkan angka negatif klo subs terlalu cepat nongolnya. Rasakan efeknya setelah klik tombol OK.. OK.. dst, dan bisa diubah2 lagi sampe cocok.

Meng-customize font properties. Di toolbar properties tadi, klik tab "Main". Kemudian arahkan kursor ke tombol bertuliskan "Arial" (default font type). Akan muncul toolbar baru yang berisi font properties lebih detail
Kalau ingin mengubah warna font, silahkan utak-atik di situ.

Kalau ingin mengubah ukuran font, klik lagi tombol Arial yang ada di atas. Toolbar baru akan muncul

4 comments:

  1. Thank you thank you thank you thank you very MUCH...!!!
    You are soooooo helpful..!!

    ReplyDelete
  2. Tak bisa berkata-kata lagi.. Terimakasih buanyak!

    ReplyDelete
  3. Asiik akhirnya bissaaa..
    Bermanfaat bgt,, thx u so much..!!
    GOOD!!

    ReplyDelete
  4. makasih gan infonya :)


    Isi Ulang Voucher Pulsa , Token , Maupun Bayar PPOB Secara Online Selain Mudah Juga Bisa di Lakukan Kapan dan Di mana saja Anda Membutuhkannya.Klik Sekarang www.serbabayar.com Layanan Beli Online Terpercaya Buka 24 Jam.

    ReplyDelete